Sabtu, 31 Desember 2011

RENUNGAN KEHIDUPAN

Ketika kerja kita tidak dihargai...saat itu kita sedang belajar tentang KETULUSAN
Ketika usaha kita dinilai tidak berhasil...kita sedang belajar KEIKHLASAN
Ketika hati dilukai sangat dalam...kita sedang belajar menggunakan PERASAAN
Ketika kita lelah dan dikecewakan...kita sedang belajar KESABARAN
Ketika kita selalu mengalami kegagalan...kita sedang belajar KESUNGGUHAN dan KEULETAN
Ketika kita harus membayar yang tidak perlu dan bukan kewajiban...kita sedang belajar KEMURAHAN dan BERSEDEKAH
Ketika kita berbuat benar dan jujur, justru dianggap bohong...kita sedang belajarMEMAAFKAN dengan AKHLAQ dan MORAL

Ilmu itu memang mahal, tapi sangat terasa manfaatnya...
Iman tanpa ilmu itu sia2.. tapi ilmu tanpa iman tidak ada gunanya !
KEBERHASILAN bukan suatu kebetulan semata...
tapi perlu TINDAKAN yang nyata...
Setiap tindakan pasti ada dampaknya !
HIDUP TIDAK BERBUAT BERARTI DIA MATI SURI !

Tatap arahmu dan ayooo songsong masa depan...
tanyakan pada dirimu ke mana kau mau ???
Setelah itu berkoordinasilah dengan ALLAH yang menguasai langit dan Bumi...
MELANGKAHLAH TANPA RAGU...
karena sesungguhnya Sumber Kehidupan ada di dalam diri kita sendiri...

GOD bless you :)



Selasa, 13 Desember 2011

KURANGI dan PERBANYAK

Dalam hidup ini :
  1. KURANGI ucapan yang mendendam, PERBANYAK ucapan yang mengasihi
  2. KURANGI kata - kata yang mengejek, PERBANYAK kata - kata yang menghargai
  3. KURANGI kata - kata yang melemahkan, PERBANYAK kata - kata yang mendukung
  4. KURANGI kata - kata yang menolak, PERBANYAK kata - kata yang memperhatikan
  5. KURANGI kata - kata yang menjatuhkan, PERBANYAK kata - kata yang membangun
  6. KURANGI kata - kata yang sia -sia, PERBANYAK kata - kata yang mendatngkan insipirasi
  7. KURANGI kata - kata yang kasar, PERBANYAK kata - kata yang lemah lembut dan meneduhkan
" Hendaklah kata - katamu senantiasa penuh kasih, jangan hambar ! "

BANYAK

Dalam hidup ini :
  1. Berdoalah yang banyak agar hati tenang
  2. Taburlah yang banyak agar menuai banyak
  3. Bertanyalah yang banyak agar ilmu bertambah
  4. Bacalahlah yang banyak agar menjadi lebih bijak
  5. Lihatlah yang banyak agar tambah pengalaman
  6. Dengarlah yang banyak agar penuh pertimbangan
  7. Jalan - jalanlah yang banyak agar tidak kuper
  8. Kerjalah yang banyak agar tidak kurang
  9. Banyaklah senyum atau tertawa agar sehat dan awet muda
Karena apa yang ditaburnya itu juga yang akan dituainya :)


Senin, 12 Desember 2011

Puisi Lomba Mading 11-11-11 PANDATARA

Sirna Sudah 

Kulahir dengan rasa bangga
Bangga atas negeri ini
Tempat kebudayaan besar lahir dan berjaya
Kebanggaan yang tak pernah sirna di hati

Sekarang ku berdiri di sini
Di tanah airku ranah budayaku
Di mana kita bangga atasnya...
Tapi sekarang apa ?

Tak terasa detik demi detik berlalu
Kebudayaanku telah sirna
hilang entah ke mana...
Tergantikan budaya luar yang datang silih berganti

Lalu di manakah jati diri bangsa ?
Akankah budayaku hilang ditelan arusnya zaman ?
Wahai manusia, cintailah budaya kita
Agar lestari adanya...




Musikalisasi Puisi :)

Indahnya Alam 

Indahnya alam saat ku buka mata ...
Terdengar merdu nyanyian burung surga
Terselip kilau berkas cahaya surya
Menghiasi pesona nusantara ...

Tetes embun mengawali pagi
Membasahi bumi pertiwi
Mesranya sapaan angin pagi
Menenangkan hati kecil ini ...

Mekarnya bunga menghiasi pagi
Kupu-kupu pun menari-nari ...
Diiringi eloknya pelangi
Bagai jembatan para bidadari ...

Oh Tuhan, keagungan-Mu megah
Bagaikan bumi-Mu akan terbelah ...
Semoga diri ini bisa
memujimu sepanjang masa ...

Ini teks musikalisasi puisi dari kelompok 6 kelas 9C :)
SMP PANGUDI LUHUR 1 YOGYAKARTA
 Salam :

 Adiyuda Dwi Kuncoro
        Alexandra Luisa Sampaguita
        Imelda Dimetri Kurnialahi
        Kezia Carolina Agustin
        Yohanes Krisna Wisnumurti
        Yohanes Berchman Praditya Wisnu Dewanto




ini beberapa foto kita waktu kerja kelompok :)